Psikologi Perkembanga, Sosial dan Kepribadian

 

PSIKOLOGI PERKEMBANGAN, SOSIAL, DAN KEPRIBADIAN

Ketegori pesikologi perkembangan, sosial, dan kepribadian saling bertumpang tindih. Ahli psikologi perkembangan mempelajari perkembangan manusia dan faktor-faktor yang membentuk perilaku sejak lahir sampai lanjut usia. Mereka mungkin mempelajari kemampuan spesifik, seperti bagaimana bahasa berkembang pada anak kecil yang sedang berkembang, atau periode kehidupan tertentu, seperti masa bayi, masa prasekolah, atau masa remaja.

Karena perkembangan manusia terjadi dalam konteks dengan orang lain-orang tua, saudara kandung, teman sebaya, dan teman sekolah- sebagian besar dari perkembangan sosial. Ahli psikologi sosial merasa tertarik dengan cara bagaimana interaksi dengan orang lain mempengaruhi sikap dan perilaku. Mereka juga mempelajari perilaku kelompok dan dikenal baik oleh masyarakat umum karena penelitian mereka dalam survei opini publik dan dalam riset pemasaran.


Sejauh bahwa kepribadian adalah produk dari faktor perkembangan dan faktor sosial, bidang psikologi kepribadian bertupang tindih dengan kedua kategori di atas. Ahli psikologi kepribadian memfokuskan pada perbedaan antara individu. Mereka tertarik dengan cara mengklasifikasikan individu untuk tujuan praktis serta dalam meneliti kualitas unik masing-masing individu.
Psikologi Perkembanga, Sosial dan Kepribadian 4.5 5 Unknown PSIKOLOGI PERKEMBANGAN, SOSIAL, DAN KEPRIBADIAN Ketegori pesikologi perkembangan, sosial, dan kepribadian saling bertumpang tindih. Ahli ps...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.